Rumah Sakit “DADI KELUARGA” Ciamis Gelar Bakti Sosial Operasi Mata Katarak GRATIS

Ciamis – //DJALAPAKSINEWS// — Rumah Sakit swasta “Dadi Keluarga” di Kabupaten Ciamis, menggelar operasi katarak gratis bagi warga kurang mampu. Program bakti sosial bertajuk Pekan Peduli Katarak ini terselenggara sebagai program rutin tahunan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat khususnya yang ada diwilayah kabupaten Ciamis, Minggu (23/02/2025)

Rosmawati adalah anak pertama ibu Marpuah (Pasien) mengatakan bahwa kami keluarga kurang mampu berasal dari wilayah kecamatan Purwadadi kabupaten Ciamis, sudah lama berharap agar ada kesembuhan atas sakit mata katarak yang diderita ibu saya selama ini. Dengan BPJS yang ada kami mencoba berobat ke Puskesmas Purwadadi tetapi di rujuk ke RS Patroman Banjar, tetapi harus nunggu antri lama. Selanjutnaya mencoba berobat ke dokter spesialis sudah dilakukan pula dengan hasil harus dioperasi dengan biaya sekitar Rp. 7 juta, karena keuangan keluarga kami tidak mampu, maka rencana operasi kami tunda, Ungkapnya.

Namun demikian setelah mendengar kabar bahwa Rumah Sakit swasta “Dadi Keluarga” Ciamis akan menggelar kegiatan bakti social “operasi mata katarak” secara gratis, kami mencoba berupaya untuk mengikuti program tersebut, WALHASIL, ibu saya telah SEMBUH dan sudah bisa melihat lagi, Ahamdulillaah Ya Allah..haturnuhun kepada Rumah Sakit “Dadi Keluarga” Ciamis.

Semoga Rumah Sakit swasta “Dadi Keluarga” Ciamis terus maju dan berkembang serta selalu berkiprah untuk kepentingan masyarakat banyak yang keadaan ekonominya tidak mampu, Tambahnya.

Salah satu petugas di Rumah Sakit swasta “Dadi Keluarga” Ciamis, menyebutkan bahwa program ini merupakan langkah nyata dalam mendukung upaya pemerintah mengurangi angka kebutaan di Indonesia.

“Program ini kami selenggarakan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan operasi katarak, agar mereka bisa kembali melihat dengan jelas dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.

Operasi ini dilakukan dalam beberapa tahap, guna memastikan pasien mendapatkan hasil terbaik. Tidak hanya operasi, pasien juga mendapatkan perawatan pasca operasi oleh dokter spesialis mata agar pemulihannya optimal.

Ia juga berharap program ini bisa memberikan dampak besar, terutama menjelang bulan Ramadan, agar pasien dapat beribadah dengan lebih nyaman, termasuk membaca Al-Qur’an tanpa hambatan penglihatan.

“Rumah Sakit “Dadi Keluarga” Ciamis, berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, salah satunya melalui layanan kesehatan. Kami berharap program ini bisa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan,” Tuturnya. //Hermanto//

Contoh Menu Header Tetap